Sinopsis Film Ditto (2022), Remake Film Romansa Populer Korea Dibintangi Oleh Yeo Jin Goo dan Cho Yi Hyun
--
Di sisi lain Mu Nee adalah seorang mahasiswi di tahun 2022 yang mulai kuliah mengambil jurusan Sosiologi pada 2021, sehingga ini merupakan tahun kedua di universitasnya.
Baca juga: 3 Fakta Menarik Drama Korea Trolley (2022), Kisah Thriller dan Misteri yang Dibalut dengan Melodrama
Yong memiliki gadis pujaan hati yang merupakan cinta pertamanya bernama Han Sol. Pada awalnya Mu Nee tidak percaya bahwa Yong benar-benar berasal dari tahun 1999. Demikian dengan Yong, ia juga ragu apakah benar Mu Nee berasal dari tahun 2022.
Yong kemudian mencoba membuktikan dengan meninggalkan tanda bahwa dirinya berasal dari periode waktu yang berbeda dari Mu Nee. Yong meninggalkan pesan untuk Mu Nee di sebuah telepon umum. Sejak saat itu hubungan keduanya makin dekat.
Nah, itu dia informasi mengenai sinopsis film Korea Ditto (2022) yang dapat kami sampaikan. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat ya!