Friday 24th of January 2025
×

Cara Mengirim Doa Khususon Almarhum, Disertai dengan Kumpulan Doa dan Artinya

Cara Mengirim Doa Khususon Almarhum, Disertai dengan Kumpulan Doa dan Artinya

--

ASCOMAXX.com - Mengirim doa kepada orang yang sudah meninggal merupakan sebuah anjuran bagi Musim. Maka dari itu, berikut ini adalah beberapa doa Khususon yang dapat para Muslim pergunakan untuk mengirim doa kepada orang yang sudah meninggal. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Dilansir dari berbagai sumber, KH Muhammad Sholikhin dalam bukunya yang berjudul Ritual & Tradisi Islam Jawa menerangkan bahwa para ulama tahqiq sepakat tentang sampainya pahala bacaan Al Quran, termasuk Surat Yasin maupun Al Fatihah untuk orang yang sudah meninggal dan mereka mendapat manfaat dari bacaan tersebut.


Baca juga: Tata Cara Mengirimkan Doa Kepada Orang Yang Sudah Meninggal, Perhatikan dengan Baik!

Baca juga: 4 Cara Mengubah Tagihan Kartu Kredit Menjadi Cicilan, Gampang dan Praktis Banget Bikin Belanja Jadi Makin Menyenangkan

Baca juga: Kumpulan Kultum Ramadhan Singkat 7 Menit Tema Bersyukur, Cocok Dijadikan Materi Ceramah

Para ulama tersebut juga sepakat membaca Alquran termasuk Surat Al Fatihah dan Yasin baik berdoa sebelum maupun sesudah membacanya untuk orang yang meninggal pahala bacaannya tetap akan sampai sebagaimana pendapat ulama Maliki, Hanafi, dan Hanbali.

Mayoritas umat Muslim mengirim doa kepada orang-orang yang sudah meninggal, seperti mendiang orang tua. Hal tersebut berdasarkan dengan hadis yang menyebutkan bahwa doa anak untuk orang tua adalah termasuk amalan yang tak terputus meskipun sudah meninggal.

Kumpulan Doa Khususon

Berikut ini adalah cara mengirim doa khususon untuk orang yang sudah meninggal:

- Doa Khususon 1

Bismillahir rahmanir rahim. Alhamdu lillaahi robbil'aalamiin. Hamdan syaakiriin, hamdan naa'imiin, hamdan yuwaafii ni'amahuu wa yukaafi'u mazzidah, yaa robbanaa lakalhamdu kamaa yan-baghii lijalaali waj-hika wa 'adzhiimi sulthoonik. Alloohumma shalli wa shallim 'alaa sayyidinaa muhammad, wa'alaa aali sayyidinaa muhammad.

Sumber:

UPDATE TERBARU