Contoh Proposal Pengajuan Dana Untuk Usaha Pribadi, Cocok Untuk Pebisnis Pemula!
--
Di sanalah, peran pemilik modal atau investor sangat dibutuhkan. Dengan kemampuan dan perannya, para investor akan dapat membantu para pelaku usaha ini untuk berkembang. Bukan hanya dari usahanya saja tapi juga pada tingkat kemampuan melebarkan jangkauan usaha agar lebih luas lagi. Salah satu kelompok usaha yang saat ini sedang memerlukan bantuan dana atau modal adalah para ibu-ibu di RT XX RW XX Kelurahan XX, Kecamatan XXXXX, Kabupaten XXX.
Baru-baru ini kelompok usaha kecil tersebut sedang mengembangkan bisnis jajanan pasar dan merambah pada penyedia jajanan untuk acara atau partai besar. Namun, karena keterbatasan modal, rencana pengembangan usaha yang hendak dilakukan pun tidak dapat dilanjutkan seperti yang dibayangkan.
B. PROFIL USAHA
Baca juga: Gambar Batik Betawi yang Mudah Untuk Contoh dan Desain Cantik
Baca juga: Contoh Surat Invitation Letter Bahasa Inggris dan Artinya, Referensi Membuat Soal Pakai Bahasa Inggris!
Tidak dapat diprediksi kapan mulanya jajanan pasar merambah dan diidolakan. Namun, jual beli jajanan pasar yang dilakukan oleh ibu-ibu RT XX RW XX Kelurahan XXXX ini sudah berlangsung sejak tahun 2004.
Mulanya mereka hanya membuka satu atau dua lapak saja di pasar-pasar tradisional dekat rumah.
Namun lama kelamaan, varian jajanan pasar yang menarik dan rasa yang konsisten membuat para pembeli mengenali ciri dan kualitas jajanan pasar yang dijual para ibu-ibu tersebut. Lalu, untuk lokasi produksi jajanan pasar dimulai di satu tempat saja yakni di belakang rumah salah satu ibu yang tergabung dalam kelompok.
Namun kini telah berkembang lebih baik di empat tempat berbeda dan masing-masing memiliki lokasi produksi yang sudah diklasifikasikan. Dari jajanan manis, asin, basah dan kering. Sejauh ini untuk jumlah konsumen yang mencoba dan menjadi pelanggan tetap jajanan pasar ibu-ibu Desa XXX sudah banyak.