Sinopsis Kaminaki Sekai no Kamisama Katsudou (2023) Usaha Putra Pendiri Sekte Misterius yang Berusaha Selamatkan Umat Manusia
--
Anime Kaminaki Sekai no Kamisama Katsudou akan tayang perdana pada 5 April 2023. Kaminaki Sekai no Kamisama Katsudou bisa disaksikan melalui layanan streaming Bstation.
Sinopsis Kaminaki Sekai no Kamisama Katsudou (2023)
Secara garis besar menganglkat cerita mengenai seorang pemuda yang bernama Yukito yang lahir sebagai putra pendiri sekte yang memuja dewa misterius Mitama.
Suatu ketika Yukito dipaksa untuk berpartisipasi dalam ritual untuk menjadi guru organisasi berikutnya dan kehilangan nyawanya dalam kecelakaan selama upacara.
Akan tetapi tiba-tiba Yukito terbangun dan sadar bahwa dirinya berada di dunia yang aneh dan berbeda. Ia ternyata masuk ke dunia Isekai. Namun perlahan Yukito mulai akrab dengan kehidupan barunya.
Di dunia itu ada sistem yang disebut Time to Live yakni saat di mana orang-orang dipaksa oleh negara untuk menghabisi nyawa sendiri setelah mencapai usia tertentu, dan teman-teman baru Yukito juga tunduk pada sistem ini.
Atas hal ini Yukito bertekad untuk melawan Negara Kekaisaran untuk melindungi teman-temannya. Bisakah ia membantu umat manusia melawan hal aneh ini?
Bagaimana menarik sekali bukan kisahnya? Tertarik untuk mengikuti kisah kaminaki Sekai no Kamisama Katsudou? Semoga sinopsis yang kami sampaikan di atas bisa membantu, ya!