Sinopsis Film The Book of Fish (2021), Handirkan Konsep Hitam Putih! Era Dinasti Korea
--
Sinopsi Film The Book of Fish (2021)
Film mengisahkan tentang keputusan kerajaan untuk membasmi ideologi-ideologi barat dirasa merusak tatanan negara. Saat itu, seorang cendekiawan bernama Jeong Yak-jeon memiliki pemikiran kebarat-baratan, ditangkap, kemudian diasingkan ke sebuah pulau terpencil bernama Heuksando.
Di tempat tersebut, Yak-jeon bertemu dengan pemuda sebagai nelayan yang begitu pintar dan memiliki wawasan luas bernama Chang Dae. Awalnya, Yak-jeon ini mencoba untuk mendekati pemuda tersebut dan juga sebagai seorang guru agar Chang Dae dapat meluaskan wawasannya, namun Chang Dae menolaknya.
Karena rasa ingin tahu dan juga ketertarikannya kepada makhluk laut, Yak-jeon akhirnya memikirkan cara supaya Chang Dae mau membantunya.
Dengan imbalan bantuan agara bisa memahami aliran Konfusianisme secara mendalam, Chang Dae akhirnya setuju untuk membantu sang guru. Sejak saat itu, mereka saling membagi pengetahuan yang akan memberikan jalan lebih baik bagi Chang Dae.
Jika kalian penasaran dengan kisah film ini, bisa menyaksikan melalui platform streaming digital KlikFilm. Sekian informasi yang kami sampaikan, semoga bisa bermanfaat dan selamat mengikuti kisah serunya.