Kumpulan Teks MC Perpisahan Sekolah SD/SMP/SMA Lengkap Dari Awal Sampai Akhir Dijamin Anti Ngantuk
--
Kalau kata Pidi Baiq, Perpisahan adalah upacara menyambut hari-hari penuh rindu. Fungsi dari perpisahan itu sendiri bisa dijadikan motivasi bagi mereka – mereka yang mendengarnya untuk menjalani kehidupan.
Susunan Acara Perpisahan Sekolah
- Pembukaan MC atau Pembawa Acara
- Sambutan Ketua Panitia
- Sambutan dari Perwakilan Siswa yang Akan Lulus
- Sambutan dari Perwakilan OSIS atau Adik Kelas
- Sambutan Perwakilan Wali Murid
- Sambutan Kepala Sekolah
- Pelepasan Atribut Sekolah (Siswa)
- Penyerahan Cenderamata Untuk Guru atau Wali Kelas
- Penyerahan Hadiah Untuk Siswa Berprestasi
- Hiburan
- Pembacaan Doa Perpisahan Sekolah
- Penutup
Baca juga: Contoh Teks Pranatacara Bahasa Jawa, Acara di Desa, Pengajian, Hingga Perpisahan Sekolah
Baca juga: Contoh Puisi Perpisahan Untuk Guru, Apresiasi Jasa Mencerdaskan Bangsa
Baca juga: Contoh Pidato Perpisahan Kelas 6 Lengkap Dengan Penjelasannya, Bisa Bikin Terharu!
Teks MC Perpisahan Sekolah SD/SMP/SMA Lengkap
Assalamualaikum wr.wb.
Yang terhormat bapak/ibu kepala sekolah....
Yang terhormat bapak/ibu ketua komite atau yayasan...
Serta yang saya hormati para dewan guru...
Yang saya hormati bapak/ibu wali murid
Yang saya sayangi adik-adik atau anak-anakku...
Pada kesempatan yang berbahagia ini, kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya sehingga kita dapat berkumpul bersama pada hari ini untuk acara perpisahan siswa-siswi kita.
Tidak lupa juga, shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada Rasulullah Muhammad SAW yang kita nanti-nantikan syafaatnya di hari akhir nanti.
Hadirin sekalian yang berbahagia, perkenalkan saya(nama)..... selaku pembawa acara pada acara perpisahan kelas 6 SD, 9 SMP atau 12 SMA/SMK.
Pada kesempatan ini izinkan saya membacakan susunan acara pada perpisahan kelas 6 SD, 9 SMP atau 12 SMA/SMK sebagai berikut:......
Hadirin sekalian, mari kita awali dengan membaca basmalah, bismillahirrahmanirrahim bersama untuk mengawali acara ini...
Hadirin sekalian, acara selanjutnya adalah sambutan. Sambutan pertama akan disampaikan oleh Kepala Sekolah. kepada Bapak/ibu kami persilahkan dengan segala hormat.