Sejarah Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar Banjar Dirintis Sejak Tahun 1911-an
--
Pondok Pesantren salafi yang berkurikulum yaitu metode pengajaran klasik berkurikulum seperti sekolah. Pesantren ini memiliki kurang lebih 7.000 ribu santri.
Baca juga: Sistem Pendidikan Pondok Pesantren Al-Amin Mojokerto, Telah Berhasil Maju Melalui Teknologi Mutakhir
Baca juga: Link Nonton Serial A+ (2023) Episode 1, 2, 3, 4, 5, 6, Membongkar Kebusukan Sistem Pendidikan
Lokasi Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar
Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar sendiri berlokasi di Jln.Pesantren No.2, Citangkolo, Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat.
Sejarah Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Azhar
Ponpes Miftahul Huda Al Azhar ini di mulai dari keperihatinan Kiyai muda Marzuki Mad Salam ( Wafat tahun 1968 dalam usia 93 Tahun) berasal dari Grumbul kelawan Desa Gung Agung Kec. Bulus Pesantren Kab. Kebumen Jawa Tengah.
Dengan keperihatinan beliau melihat keperihatinan umat Islam saat itu (Zaman penjajahan kolonial Belanda) dan mengingat keterbatasan materi yang di miliki, Kiyai muda Marzuki Mad Salam, memohon kepada Allah SWT, dengan memperbanyak do’a dan Mujahadah (memohon petunjuk) sehingga pada suatu ketika beliau mendapat petunjuk Allah SWT, harus keluar dari lingkungan mencari tempat yang tepat untuk Nasrul’ilmiwada’wah islamiyah.
Hal tersebut beliau lakukan di beberapa tempat di antaranya Gombong, Tambak, Sitinggil dll. Dengan izin Allah SWT beliau sampai di citangkolo tahun 1911.