Thursday 14th of November 2024
×

Perbedaan Kelas Kereta Api Ekonomi C dan CA Untuk Kereta Jarak Jauh, Ada Selisih Harga?

Perbedaan Kelas Kereta Api Ekonomi C dan CA Untuk Kereta Jarak Jauh, Ada Selisih Harga?

--

Pada mulanya munculnya subkelas KA Ekonomi C dan CA sendiri merupakan bagian dari upaya PT KAI dalam meningkatkan pelayanan kepada para pelanggan dengan menyediakan pilihan kelas ekonomi yang lebih variatif.

Karenanya fengan adanya dua jenis subkelas ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan penumpang secara lebih baik dan memberikan pengalaman perjalanan yang lebih nyaman


Ketika awal muncul kedua subkelas ini memang terdapat beberapa perbedaan seperti fasilitas, layanan, rangkaian gerbong dan lainnya. Sehingga baik kelas C dan CA menawarkan kenyamanan tersendiri bagi calon penumpang yang hendak membeli tiket KA Ekonomi.

Baca juga: Spoiler Pending Train (2023) Episode 4, Krisis Terbesar Terjadi? Penumpang Kereta Terancam!

Baca juga: Mitologi Yunani yang Mengendarai Kereta Kuda di Langit Setiap Hari Adalah? Temukan Jawaban Kuis Disini!

Baca juga: Perbedaan Kelas Eksekutif A dan AA Kereta Api, Berikut Fasilitas Pada Kedua Layanan Tersebut!

Perbedaan Ekonomi C dan CA dalam Kereta Api

Saat ini perbedaan ekonomi C dan CA pada subclass kereta api sudah tidak ada. Dulunya pembagian subclass ini memang menyangkut pada kenyamanan penumpang. Namun, terdapat beberapa hal yang membedakan antara keduanya.

Perbedaan yang paling mencolok yakni dari segi harga, sedangkan fasilitas yang didapatkan tidak ada bedanya. Tujuan pembagian subkelas dilakukan oleh PT KAI agar terdapat variasi tarif dan penumpang bisa lebih fleksibel dalam memilih kursi.

Jadi jika kamu memesan tiket lebih awal, kamu dapat memilih harga yang lebih terjangkau. Berbeda jika kamu memesan tiket di akhir waktu atau mendekati waktu keberangkatan yang kadang hanya tersisa harga yang mahal saja dari kelas ekonomi.

Bagaimana menurutmu? Sekian informasi mengenai perbedaan kelas kereta api ekonomi c dan ca yang dapat kami sampaikan ini bisa bermanfaat dan selalu hati-hati di jalan, ya! 

Sumber:

UPDATE TERBARU