Wednesday 25th of December 2024
×

Jenis Burung Kacer yang Cocok Untuk Perlombaan, Jangan Asal Pilih Perhatikan Ciri Berikut!

Jenis Burung Kacer yang Cocok Untuk Perlombaan, Jangan Asal Pilih Perhatikan Ciri Berikut!

--

2. Tampilan Bulu

Burung kacer jantan memiliki bulu hitam pekat dengan warna putih terpisah di sayap, ekor, dan perut. Di sisi lain, kacer betina cenderung memiliki bulu hitam keabu-abuan di bagian atas dan putih keabu-abuan di bagian bawah.


3. Bentuk Kepala

Kacer yang baik untuk kompetisi umumnya memiliki bentuk kepala yang lebih bulat. Bentuk kepala yang bulat adalah kebalikan dari kepala yang lancip atau meruncing. Kepala yang bulat lebih mirip dengan bentuk kotak. Penting juga untuk memilih burung dengan mata besar dan bulat.

4. Paruh

Kacer yang baik untuk kompetisi memiliki paruh yang lebar dan tebal. Kacer yang berkualitas juga cenderung memiliki paruh yang lebih panjang.

Baca juga: Mengenal Perkutut Hitam, Ada 5 Jenis yang Dipercaya Membawa Harapan Bagi Sang Pemilik

Baca juga: Mitos Burung Perkutut Kantong Semar, Dipercaya Membawa Rezeki Untuk Sang Pemilik

Baca juga: Burung Perkutut Kantong Semar, Filosofi dari Tokoh Pewayangan Pembawa Keberuntungan

5. Leher

Kacer yang baik untuk kompetisi adalah burung yang memiliki leher yang panjang. Leher merupakan salah satu faktor penentu kualitas kicauan burung. Suara burung berasal dari leher. Kacer dengan suara yang bagus memiliki leher yang panjang dan padat.

6. Kesehatan

Kacer yang sehat adalah kacer yang aktif dan rajin berkicau. Sayap dan cengkeramannya kuat dan tidak lemah. Mata burung yang sehat akan terbuka lebar dan cerah. Burung yang sehat juga cenderung makan dan minum dengan nafsu.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait burung kacer yang cocok untuk perlombaan supaya bisa maksimal dan menang saat lomba, karena saat ini burung tersebut begitu populer di kalangan Masyarakat. Semoga artikel kali ini bisa bermanfaat dan membantu kalian.

Sumber:

UPDATE TERBARU