Saturday 16th of November 2024
×

Saham Elitery (ELIT) Resmi Masuk Bursa Efek Indonesia, Hotman Paris Genggam 5% Saham Rp 12 Miliar

Saham Elitery (ELIT) Resmi Masuk Bursa Efek Indonesia, Hotman Paris Genggam 5% Saham Rp 12 Miliar

--

ASCOMAXX.com - PT Data Sinergitama Jaya Tbk (ELIT) atau Elitery resmi masuk dan mencatatkan sahamnya pada Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (6/1/23).

Elitery kini menjadi peusahaan ke-828 yang terdaftar di bursa, dengan pelaksananya yaitu PT NH Korindo Sekuritas Indonesia. IPO sebanyak 500 juta saham telah dilepas ELIT yaitu sekitar 24,61% modal saham yang ditempatkan dan disetor penuh. Perolehan dana IPO sebesar Rp60 miliar.


Baca juga: Saham Batu Bara Anjlok Level Paling Rendah, Bagaimana Dengan Prospek Saham Emiten Batu Bara Tahun 2023?

Baca juga: Naik Terus! Harga Saham PT. Saranacentral Bajatama Tbk (BAJA) Menjadi Incaran Investor di Tahun 2023

Baca juga: Daftar Saham Blue Chips Tahun 2023 yang Terdaftar Bursa Efek Indonesia dan di Luar Negeri

“Kami bersyukur proses IPO berjalan dengan baik sesuai dengan rencana. Dengan persiapan dan perjalanan IPO yang kami lakukan sejak akhir 2021 ini membuahkan hasil yang memuaskan dengan Elitery secara resmi tercatat di BEI. Hal ini tak lepas dari dukungan yang terus menerus dari seluruh pemangku kepentingan, termasuk OJK, BEI, para profesi penunjang, dan tentunya seluruh Eliters (sebutan bagi karyawan Elitery) yang terus mendukung dan percaya kepada kami. Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan luar biasa bagi Elitery,” ujar Direktur Utama Elitery, Kresna Adiprawira.

Sumber:

UPDATE TERBARU