Kisah Mistis Bendungan Kedung Ombo yang Dihuni Sosok Buto Berwajah Merah Mengenakan Pakaian Kerajaan
--
ASCOMAXX.com - Setiap wilayah di Indonesia menyimpan cerita dan keunikan yang menaik untuk dieksplorasi. Berikut kami sampaikan kisah horor dari bendungan Kedung Ombo yang menyimpan kisah mistis mengerikan. Cek kelengkapan kisahnya di sini.
Berdasarkan urband legend masyarakat sekitar konon ada beberapa cerita mistis yang menyebut area waduk merupakan wilayah kerajaan gaib. Berlokasi di tiga kabupaten di Jawa Tengah, yaitu Sragen, Boyolali dan Grobogan konon katanya titik ini kerap dijadikan tempat pembuangan makhluk halus.
Baca juga: Pondok Kopi Umbul Sidomukti Semarang, Nongkrong Cantik dengan Spot Foto Estetik
Baca juga: Daftar Jurusan Sepi Peminat di Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur
Waduk Kedung Ombo terletak di Desa Rambat, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan kurang lebih 29 Km kearah selatan kota Purwodadi.
Bendungan Kedung Ombo ada di Kabupaten Grobogan dan bisa dilalui dari perbatasan Kabupaten Sragen dan Kabupaten Boyolali. Bendungan utama waduk Kedung Ombo ini berada di Desa Rambat dan Desa Juworo, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan.