Tuesday 24th of December 2024
×

Cara Melukis Dengan Teknik Percik, Gampang Banget Cuma Perlu Cat Air dan Sikat Gigi

Cara Melukis Dengan Teknik Percik, Gampang Banget Cuma Perlu Cat Air dan Sikat Gigi

--

2.Waktu yang dibutuhkan kurang lebih sekitar 30 menit. Teknik percik sangat cocok diterapkan dalam pembelajaran kesenian di SD. Kita dapat melatih kreativitas siswa dalam membuat pola-pola gambar yang menarik, memadukan warna, dan kesabaran siswa pada saat menyikatkan warna.

3. campurkan cat air dengan warna yang sudah kita tentukan ke dalam palet, campuran cat air jangan terlalu encer karena hasilnya tidak akan terlalu bagus.


4. siapkan kertas A4, lalu celupkan sikat gigi ke dalam larutan cat air. Gunakan warna yang paling terang dulu, misalnya kita gunakan warna kuning dulu. Kita cipratkan sikat gigi yang sudah dimasukkan ke larutan cat air lalu kita sikatkan pada sisir. Terlihatlah warna kuning.

5. Pada langkah ini, aku ajarin dulu ya! sikatkan/ brush sikat gigi di atas sisir sampai membentuk cipratan-cipratan kecil seperti hasil semprotan pilox.

6. Pertama beri warna terang dulu, tutup dengan daun, beri warna yang beda dengan warna pertama, usahakan gradasi warna dari terang ke gelap

Baca juga: Contoh Lukisan Aliran Ekspresionisme Populer Dunia dan Tokoh Senimannya

Baca juga: Potret Diri, Lukisan Affandi yang Beraliran Ekspresionisme Tahun 1981

7. Tutup daun kedua, kita brush lagi lalu tutup daun ketiga, dan seterusnya. Untuk pewarnaan menurut selera masing-masing, tapi harus tetap ingat gradasi warna dari terang ke gelap.

8. Gunakan daun yang paling kecil terlebih dahulu. Di sini saya gunakan daun jeruk purut yang kecil untuk menutupi warna kuning tersebut. Setelah sudah meletakkan daun jeruk purut kita brush lagi dengan menggunakan warna yang lebih gelap dari warna kuning selebar-sebarnya.

9. Setelah warna oranye sudah terlihat, kita tunggu sebentar sampai hasil brush yang ada pada kertas tersebut kering.

10. Usahakan jangan sampai daun-daunnya bergeser, karena akan menggagalkan hasil percik ini. Teruskan langkah ini sampai pada daun terakhir.

11. Langkah finishing/ akhir adalah kita memilih warna yang gelap seperti biru, ungu, merah, dll. Kita brush tepi-tepi kertas supaya warnanya rata. Dan jadilah sebuah seni rupa dengan teknik percik ini.

Mudah dan menarik bukan? Sekian informasi mengenai cara melukis dengan teknik percik untuk pemula. Jika kamu gemar mengikuti pembahasan seperti ini maka jangan lupa ikuti ascomaxx.com dan nantikan setiap informasi menarik lainnya

Sumber:

UPDATE TERBARU