Saturday 25th of January 2025
×

Cara Menggunakan Sandangan Aksara Jawa Lengkap Dengan Contoh Penulisan Kalimatnya

Cara Menggunakan Sandangan Aksara Jawa Lengkap Dengan Contoh Penulisan Kalimatnya

--

3. Sandangan Anuswara

Anuswara akan mengubah bunyi aksara agar muncul peluluhan bunyi konsonan, yaitu [y], [r], dan [w].

  • Péngkal, sandangan untuk mengubah bunyi aksara seolah mendapat peluluhan konsonan [y] misal pada kata kya, contoh: ꦏꦾ
  • Cakra, sandangan untuk mengubah bunyi aksara seolah mendapat peluluhan konsonan [r] misal pada kata kra, contoh: ꦏꦿ
  • Gembung, sandangan untuk mengubah bunyi aksara seolah mendapat peluluhan konsonan [w] misal pada kata kwa, contoh: ꦏ꧀ꦮ

4. Sandangan Pangku atau Pangkon

Sandangan ini khusus untuk mematikan kata atau mengakhiri sebuah kalimat.

Maka dari itu, sandangan ini hanya berada di akhir kalimat serta untuk menghindari penulisan bertumpuk dua tingkat di akhir kalimat.

Contoh pangkon pada kata mas: ꦩꦱ꧀

Baca juga: Sandangan Paten Aksara Jawa Lengkap Dengan Cara Menulis dan Contohnya

Baca juga: Kumpulan Not Angka Pianika Paling Mudah yang Bisa Langsung Dimainkan, Cocok Buat Pemula Nih!

Contoh Menulis Aksara Jawa

Setiap penulisan sebuah kalimat Aksara Jawa sudah memiliki pasangan dan aturannya masing-masing.

Berikut ini contoh penulisan untuk kalimat “anak sapi”.

  • Jika ‘anak sapi’ ditulis tanpa pasangan maka akan terbaca ‘Anakasapi’.
  • Dalam hal ini, vokal aksara ‘ka’ harus dimatikan agar terbaca ‘anak’.
  • Cara mematikannya dengan menuliskan pasangan aksara ‘sa’ di bawah aksara ‘ka’.

Bagaimana mudah bukan, demikianlah informasi mengenai sandangan Aksara Jawa yang dapat kami sampaikan. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat.

Sumber:

UPDATE TERBARU