Friday 15th of November 2024
×

Cara Memperbaiki TV SHARP Tidak Ada Suara, Mudah Bisa Langsung Dicoba Tanpa ke Bengkel!

Cara Memperbaiki TV SHARP Tidak Ada Suara, Mudah Bisa Langsung Dicoba Tanpa ke Bengkel!

--

2. Selanjutnya, periksa volume TV Sharp secara manual menggunakan tombol pengatur volume pada remote. Perhatikan bahwa tingkat audio mungkin dapat berfluktuasi berdasarkan perangkat audio eksternal yang terhubung.

3. Periksa kabel yang terhubung di bagian belakang TV. Jika terdapat kabel audio atau HDMI yang longgar, pastikan untuk menyesuaikannya agar terpasang dengan benar.


Jika pengaturan audio TV diatur menggunakan protokol audio sekunder, kembalikan pengaturan ini ke pengaturan default. Jika masalah masih berlanjut dan unit tidak diatur menggunakan SAP (Secondary Audio Program), matikan fitur volume otomatis, 3D Surround, dan balance melalui menu Audio Setting.

Baca juga: Baca Manga Otome Game Sekai wa Mob ni Kibishii Sekai Desu Chapter 57 Bahasa Indonesia, Leon Bertarung Sendirian

Baca juga: 3 Cara Menutup Ms Excel Agar File Tetap Tersimpan, Pakai Shortcut Dua Jari Selesai!

Baca juga: Cara Memperbaiki TV Tidak Ada Gambar Tapi Ada Suaranya, Mudah! Coba Langkah Berikut Ini

4. Perbarui perangkat lunak audio TV Sharp. Smart TV LED Sharp biasanya menerima pembaruan perangkat lunak secara berkala, yang dapat memperbaiki bug dari versi sebelumnya atau menambahkan fitur baru.

Umumnya, pembaruan perangkat lunak audio TV dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut:

- Pastikan TV menyala.
- Hubungkan Smart TV Sharp ke internet.
- Tekan tombol 'Menu' pada remote TV.
- Pilih opsi 'Dukungan'.
- Cari dan pilih opsi 'Pembaruan Perangkat Lunak'.
- Pilih 'Perbarui Sekarang' dan tunggu hingga proses update selesai.

5. Reset TV Sharp ke pengaturan awal sebagai langkah terakhir. Caranya adalah sebagai berikut:

- Buka menu Pengaturan dengan remote TV Sharp.
- Cari dan pilih opsi 'Reset Ulang atau Factory Reset'.
- Pilih opsi tersebut, masukkan PIN jika diminta. Anda dapat menggunakan PIN default TV dengan kode 0000.
- Tunggu hingga proses reset ke pengaturan pabrik selesai.
- Setelah reset selesai, sesuaikan kembali pengaturan suara seperti equalizer, keseimbangan suara, volume otomatis, audio delay, dan sound feedback sesuai dengan preferensi.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait bagaimana cara membenahi TV yang tidak ada suaaranya. Kalian bisa mengikuti beberapa cara diatas. Semoga informasi yang kami sampaikan bisa bermanfaat dan selamat mencoba semoga berhasil.

Sumber:

UPDATE TERBARU