Friday 24th of January 2025
×

Rekomendasi HP Samsung Kamera Terbaik 2023, Mulai 1 Jutaan Bisa Hasilkan Fotografi Jernih!

Rekomendasi HP Samsung Kamera Terbaik 2023, Mulai 1 Jutaan Bisa Hasilkan Fotografi Jernih!

--

Samsung Galaxy A54 5G

Salah satu HP Samsung dengan kamera terbaik yang sama menariknya adalah Samsung Galaxy A54 5G, dilengkapi dengan triple camera terdiri dari kamera utama 50 MP aperture f/1.8 dengan OIS, kamera ultra-wide 12 MP aperture f/2.2, dan kamera makro 5 MP aperture f/2.4. Pada bagian depan, terdapat kamera selfie 32 MP aperture f/2.2.


Samsung Galaxy A34 5G

Samsung Galaxy A34 5G memanfaatkan kamera utama 48 MP aperture f/1.8 dengan OIS, kamera ultra-wide 8 MP aperture f/2.2, dan kamera makro 5 MP aperture f/2.4. Kamera depannya memiliki sensor 13 MP. Keunggulan lainnya adalah sertifikasi IP67 yang membuatnya tahan terhadap debu dan air, cocok digunakan dalam fotografi outdoor di berbagai kondisi.

Baca juga: Rekomendasi HP Oppo dengan Kamera Ultrawide, Cocok Untuk Foto Pemandangan!

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Oppo Find N2 FLIP, Gunakan Sensor Sony IMX890 dan Kamera Ultra Wide 8 MP

Baca juga: Harga Oppo Reno8 T 4G dan Reno8 T 5G, Kameranya Nggak Perlu Diragukan Setara dengan Spesifikasi yang Ditawarkan

Samsung Galaxy M14 5G

HP Samsung dengan kamera terbaik dan harga sekitar tiga jutaan ini mengandalkan tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50MP aperture f/1.8, kamera makro 2MP aperture f/2.4, dan kamera depth 2MP aperture f/2.4 yang mampu merekam video hingga 1080p 30FPS. Di bagian depan, terdapat kamera selfie 13MP aperture f/2.0 yang mendukung perekaman video 1080p 30FPS.

Samsung Galaxy S23 Ultra

HP terbaru Samsung ini, yang memiliki kamera unggul, dilengkapi dengan empat kamera belakang, termasuk kamera utama 200MP aperture f/1.7 dengan dukungan OIS, kamera ultra-wide 10MP aperture f/2.2, kamera telephoto 12MP aperture f/2.4 dengan OIS dan 3x Optical Zoom, serta kamera periscope telephoto 10MP aperture f/4.9 dengan OIS dan 10x Optical Zoom. Di bagian depan, terdapat kamera selfie 12MP aperture f/2.2.

Samsung Galaxy S23 Plus

Samsung Galaxy S23 Plus menggunakan sensor utama 50MP dengan dukungan OIS, disertai dengan kamera ultra-wide 12MP dan kamera telephoto 10MP. Bagian depannya dilengkapi dengan kamera selfie 12MP. HP Samsung terbaru ini di Indonesia dijual dengan harga Rp 15.999.000 (8GB/256GB) dan Rp 17.999.000 (8GB/512GB).

Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan mengenai rekomendasi HP Samsung dengan kamera terbaik di tahun 2023 ini  yang memungkinkan pengguna untuk melakukan fotografi atau videografi. Sekian informasi yang kami bagikan, semoga bisa bermanfaat.

Sumber:

UPDATE TERBARU