Saturday 16th of November 2024
×

20+ Judul Skripsi Jurusan Ilmu Pemerintahan Publik Terbaru yang Bisa Jadi Referensi Kamu

20+ Judul Skripsi Jurusan Ilmu Pemerintahan Publik Terbaru yang Bisa Jadi Referensi Kamu

--

Hal yang Perlu Diperhatikan Membuat Judul

Dalam melakukan penulisan skripsi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Menurut buku Skripsi Dont' Worry karangan Ce Gunawan, berikut hal yang harus diperhatikan:

- Sesuaikan dengan minat kamu, supaya memudahkan untuk mencari ide-ide yang menarik.
- Pilihlah judul skripsi yang paling dikuasai.
- Pastikan judul yang dipilih bisa bikin kamu cepat untuk mengerjakannya.
- Perbanyak membaca referensi dari internet atau skripsi kakak tingkat.
- Fokus pada penelitian yang lebih spesifik


Baca juga: Mengenal Apa Itu Tes Papi Kostick Begini Pengertian dan Contoh Soal Serta Kunci Jawabannya

Baca juga: Contoh Soal Tes UKOM Kebidanan Terbaru, Sudah Dilengkapi Kunci Jawaban!

Baca juga: Contoh Soal Tes Skolastik LPDP 2023 dan Kunci Jawabannya, Menjawab Soal Test Jadi Makin Mudah!

Contoh Judul Skripsi

Contoh Judul Mengenai Bumdes

1. Penerapan Kebijakan Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa X: Analisis Implementasi di Kantor Desa X
2. Tinjauan Kritis terhadap Penerapan Alokasi Dana Desa (ADD) di Instansi X: Evaluasi atas Efektivitasnya
3. Meningkatkan Pengawasan untuk Optimalisasi Penggunaan Dana Desa di X
4. Efisiensi Pengelolaan Dana Desa: Studi tentang Pengawasan dalam Pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa X

Contoh Judul Berkaitan dengan Pelayanan Publik

1. Mewujudkan Pelayanan Administrasi Kependudukan yang Efektif melalui Penerapan E-Government di Kabupaten X
2. Peran Pelayanan Publik dalam Pemberantasan Kemiskinan: Analisis Inovasi Pelayanan Publik XX
3. Koordinasi dalam Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten X: Studi Kasus Pelayanan Publik
4. Transformasi Pelayanan Administrasi Kependudukan Melalui Pendekatan E-Government di Kota X

Contoh Judul Menyangkut Kebijakan

1. Tinjauan Mendalam Implementasi Peraturan Daerah Nomor X Tahun XXXX tentang X di Kota X: Studi Analisis Kebijakan Publik
2. Evaluasi Efektivitas Kebijakan Program Pengadaan Bibit (Nama Tanaman) di Kabupaten X
3. Transformasi E-Government: Studi Implementasi Kebijakan E-Government di X
4. Pengaruh Kebijakan Pemilihan Rukun Tetangga dan Rukun Warga terhadap Partisipasi Masyarakat di Kota X

Contoh Judul Mengenai Kepemimpinan

1. Pengaruh Kepemimpinan terhadap Efektivitas Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Kabupaten X
2. Analisis Pengaruh Kepemimpinan Walikota terhadap Lembaga Desa di Kecamatan X Kabupaten X
3. Efektivitas Kepemimpinan dalam Meningkatkan Pemberdayaan Ekonomi Kreatif di Kecamatan X

Contoh Judul Mengenai Anggaran

1. Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sektor Pajak X di Kota X: Strategi Pemerintah dan Dampaknya
2. Pelaksanaan Transparansi Pengelolaan Anggaran Daerah melalui Website: Kasus di Pemerintah Kabupaten XX

Contoh Judul tentang Pemilu

1. Dinamika Politik Pemekaran Daerah Kabupaten X: Studi Kasus dalam Proses Pemilu
2. Analisis Resolusi Konflik Pilkada di Kabupaten X Tahun XXXX
3. Strategi Pemenangan Partai X dalam Pemilu Legislatif Tahun XXXX: Tinjauan dalam Konteks Ilmu Pemerintahan

Itulah beberapa judul skripsi yang bisa kamu gunakan dalam mencari ide untuk jurusan Ilmu Pemerintahan Publik. Sekian dari kami, semoga informasi yang kami bagikan diatas bisa bermanfaat dan selamat menjalankan skripsi semoga sukses!

Sumber:

UPDATE TERBARU