Contoh Surat Penagihan Hutang Perorangan dan Cara Membuatnya Sesuai Aturan
--
Cara Membuat Surat Tagihan
Untuk membuatnya pun, berikut ini adalah tata caranya:
- Periksa kecocokan data pembeli yang masih berhutang melalui pembukuan perusahaan
- Jumlah surat tagihan yang telah dikirim ke pembeli jika ada
- Berikan penjelasan lengkap dan singkat mengenai tanggal jatuh tempo yang telah lewat
- Beri solusi mengenai cara penyelesaian
- Pastikan alamat pengiriman jelas
Baca juga: Kumpulan Contoh Surat Izin Tidak Masuk Latihan PSHT dan Cara Membuatnya yang Betul
Baca juga: Aturan dan Cara Main Estafet Karet Gelang, Cocok Untuk Rekomendasi Lomba Kemerdekaan 17 Agustus
Baca juga: Cara Bermain Lomba Estafet Sarung yang Seru Buat Melatih Kekompakan dan Kerja Sama
Contoh Surat Penagihan Hutang Perorangan
Agar kamu mendapatkan inspirasi, berikut ini adalah contoh dari surat penagihan hutang perorangan:
PT. MAJU JAYA SEJAHTERA
Jl. Mahameru No. 123, Medan
Telp: 001-123456, Email: majujayasejahtera @xxxx.com
Website: majujayasejahtera.com
Nomor: 123/MJS/06/2019
Lampiran: Invoice
Perihal: Penagihan Utang
Kepada Yth,
Pimpinan PT. Sukses Makmur
Jl. Jend. Sudirman No. 123
Medan
Dengan hormat,
Menurut pembukuan bagian penjualan perusahaan kami, Saudara masih memiliki kewajiban pembayaran yang belum dilunasi. Hal ini sesuai dengan pesanan Saudara tertanggal 10 Mei 2019 berupa Laptop Acer D417 sebanyak 10 unit dengan total pembayaran senilai Rp34.000.000,- (Tiga Puluh Empat Juta Rupiah).