Monday 23rd of September 2024

Mikrokontroler ESP32, Berikut Spesifikasi Lengkap Beserta Pin GPIO!

×

Mikrokontroler ESP32, Berikut Spesifikasi Lengkap Beserta Pin GPIO!

--

Walaupun tidak terlalu berbeda secara mendasar dengan mikrokontroler ESP8266 yang sudah akrab di pasaran, ESP32 menawarkan kompleksitas yang lebih tinggi, menjadikannya pilihan yang cocok untuk proyek-proyek yang lebih besar.

Baca juga: Skema Power Amplifier Mobil 4 Channel dengan Daya Kurang Lebih 10 Watt Per Channel


Baca juga: Tips Gampang DIY Amplifier Kelas T dan D yang Anti Gagal, Tak Perlu Beli Mahal-Mahal

Baca juga: Daftar Materi Matematika Kelas 8 SMP Semester 1 Kurikulum Merdeka Lengkap, Curi Strat Duluan Yuk

Di bawah ini adalah daftar spesifikasi yang dimiliki oleh mikrokontroler ESP32:

  1. Prosesor: Xtensa dual-core (atau single-core) 32-bit LX6 microprocessor, beroperasi pada kecepatan 160 atau 240 MHz.
  2. Memori: 520 KB SRAM.
  3. Konektivitas nirkabel: Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth v4.2 BR/EDR dan BLE (membagi sumber radio dengan Wi-Fi).
  4. Peripheral I/O: ADC SAR 12-bit (hingga 18 saluran), 2x DAC 8-bit, 10x sensor sentuhan (GPIO yang mendukung kapasitif), 4x SPI, 2x antarmuka I2S, 2x antarmuka I2C, 3x UART, pengendali tuan rumah SD/SDIO/CE-ATA/MMC/eMMC, pengendali budak SDIO/SPI, antarmuka Ethernet MAC, bus CAN 2.0, pengendali remote inframerah (TX/RX, hingga 8 saluran), PWM motor, PWM LED (hingga 16 saluran), sensor hall effect, penguat pre-amp analog ultra rendah daya.
  5. Keamanan: Keamanan standar IEEE 802.11, boot aman, flash, enkripsi, 1024-bit, OTP (hingga 768-bit untuk pelanggan), akselerasi perangkat keras kriptografi (AES, SHA-2, RSA, ECC), pembangkit angka acak (RNG).

Pin GPIO ESP32 WROOM DevKit V1

Pada board ESP32 DevKit terdapat 25 pin GPIO (General Purpose Input Output). Dimana masing – masing pin mempunyai karakteristik sendiri – sendiri. Berikut ini pengertian lengkapnya:

Pin hanya sebagai INPUT:

  • GPIO 34
  • GPIO 35
  • GPIO 36
  • GPIO 39

Pin dengan internal pull up, dapat diseting melalui program:

  • GPIO14
  • GPIO16
  • GPIO17
  • GPIO18
  • GPIO19
  • GPIO21
  • GPIO22
  • GPIO23

Pin tanpa internal pull up (dapat ditambahkan pull up eksternal sendiri):

  • GPIO13
  • GPIO25
  • GPIO26
  • GPIO27
  • GPIO32
  • GPIO33

Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan mengenai spesifikasi lengkap ESP32 beserta dengan pin yang ada pada mikrokontroler tersebut. Sekian informasi yang dapat kami bagikan, semoga bisa membantu dalam proyek IoT kalian.

Sumber:

UPDATE TERBARU