Pendaftaran KMI Pondok Modern Darussalam Gontor Tahun 1444 H/ 2023 Masehi, Lengkap dari Syarat Hingga Biaya Administrasi
--
ASCOMAXX.com – Berikut ini adalah informasi mengenai pendaftaran KMI Pondok Modern Darussalam Gontor tahun 1444H/2023 yang tidak boleh kamu lewatkan. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini agar tidak ketinggalan informasi pentingnya!
Pondok Modern Darussalam Gontor terletak di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Pondok pesantren ini mengklaim sebagai lembaga pendidikan murni yang tidak berafiliasi kepada partai politik ataupun organisasi kemasyarakatan apapun.
Baca juga: Kumpulan Contoh Kalimat Penutup Sidang Skripsi dengan Baik dan Benar
Baca juga: Urutan Jabatan dalam Perusahaan dan Tugas Utamanya
Tentang KMI Pondok Modern Darussalam Gontor 1444H/2023
KMI sendiri adalah jenjang pendidikan tingkat menengah 6 tahun yang ijazahnya telah mendapat pengakuan dari Universitas dalam dan luar negeri.
Syarat Pendaftaran KMI Pondok Modern Darussalam Gontor 1444H/2023
Dilansir dari laman resminya, berikut ini adalah informasi syarat pendaftaran KMI Pondok Modern Darussalam Gontor 1444H/2023:
• Beragama Islam.
• Sehat jasmani dan rohani.
• Sudah memiliki ijazah minimal jenjang pendidikan Sekolah Dasar (sederajat) atau Sekolah Menengah Pertama (sederajat).
• Belum pernah menjadi siswa KMI PMDG dan sudah mendapatkan nomor stambuk.