Rekomendasi Wastafel Cuci Piring Minimalis 1 dan 2 Lubang, Cocok Untuk Mempercantik Dapur!
--
TEKA Centroval 1B Linen
Keterbatasan ruang dapur tidak berarti Anda tidak dapat memasang wastafel cuci piring, Pins. Sebagai solusi, Anda dapat memilih TEKA Centroval 1B Linen. Dengan harga sekitar 800 ribu Rupiah, wastafel ini dilengkapi dengan 1 bak untuk mencuci piring.
Onan 7541
Wastafel cuci piring ini dilengkapi dengan 2 lubang pencucian dan terbuat dari bahan stainless yang tahan karat dan awet. Dengan dimensi 75 cm x 41 cm x 21 cm, wastafel ini cocok bagi mereka yang lebih suka mengumpulkan banyak peralatan makan sebelum mencucinya. Onan 7541 tersedia mulai dari harga 1 jutaan Rupiah.
Baca juga: Desain Dapur Kekinian Namun Tetap Simpel di Desa, Terlihat Cantik Tanpa Perlu Banyak Perabot!
Baca juga: Inspirasi Desain Dapur Sederhana Gaya Pedesaan, Tetap Memberikan Kesan Aesthetic
Baca juga: Rekomendasi Model Meja Dapur Ideal Untuk Rumah Minimalis, Lengkap dengan Ukurannya!
Teka Sinks Classic 1B 1D Linen
Teka Sinks Classic 1B 1D Linen adalah wastafel cuci piring dengan 1 bak pencucian dan 1 tempat untuk mengeringkan peralatan. Wastafel ini terbuat dari stainless steel dan desainnya ergonomis, dengan harga sekitar 2,7 juta Rupiah.
IKEA HAVSEN 2 Bak
Wastafel IKEA HAVSEN, dengan harga mulai dari sekitar 3,4 juta Rupiah, sesuai dengan konsep ruangan minimalis dengan desainnya. Wastafel yang terbuat dari keramik ini memiliki 2 bak untuk mencuci piring.
Linea Valencia 1B 1D
Tersedia dengan harga mulai dari sekitar 1,3 juta Rupiah, wastafel ini memiliki ukuran 86 x 43,5 cm dengan kedalaman bak sekitar 16 cm. Berkat bahan berkualitas yang digunakannya, wastafel ini tahan karat dan tidak mudah tergores.
Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan mengenai rekomendasi wastafel cuci piring 1 dan 2 lubang yang bisa jadi referensi atau rekomendasi kalian dalam memilih wastafel. Sekian informasi dari kami, semoga bisa bermanfaat untuk kalian.