Tuesday 17th of September 2024

Tips Buka Toko Madura Agar Ramai Diserbu Pembeli, Siapkan Modal Segini dan Catat Triknya

×

Tips Buka Toko Madura Agar Ramai Diserbu Pembeli, Siapkan Modal Segini dan Catat Triknya

--

Estimasi Keuntungan Usaha Toko Kelontong Madura

Setelah mengetahui rincian usaha toko kelontong madura modal 40 juta, dari beberapa toko kelontong madura yang saya wawancarai mereka punya profit margin diantar 15-20%. 

Berikut ini perhitungan untuk gambaran profitnya, yaitu:


Rp. 10.000.0000 x 15% x 4 kali perputaran modal: Rp. 6.000.000

Ini merupakan profitnya, maka Rp. 6.000.0000 – Rp. 350.000 = Rp. 5.650.000

Dari perhitungan di atas, maka laba bersih yang mungkin kamu peroleh setelah dikurangi biaya operasional adalah Rp. 5.650.000. Tak perlu khawatir bahwa usaha toko kelontong madura modal 40 juta bisa berhasil bahkan kita bisa mempunya cabang layaknya usaha franchise.

Baca juga: Sinopsis Film Girl Friday(2022), Usaha Istri Lakukan Eksplorasi Seksual Tapi Malah Jadi Boomerang!

Baca juga: Nonton Drama BL Jepang Minato Shouji Coin Laundry Season 2 Episode 11 Sub Indo, Proses Pemulihan Shintaro

Baca juga: Download Ceramah Bugis Singkat 2 Paragraf PDF, Unduh GRATIS Disini!

Tips Buka Toko Madura Agar Ramai Diserbu Pembeli

1. Mental Wirausaha

Menurut Pak Achyar, melalui ZTV Inspirasi, yang membuka toko kelontong sejak tahun 1998, rahasia suksesnya adalah bersabar. Membesarkan toko kelontong itu butuh proses. Kadang yang berkunjung bisa ramai, kadang sepi. Apalagi di awal merintis, pembeli yang datang hanya 2-3 orang padahal toko buka sejak pagi hari. Kesabaran ini akan teruji dengan waktu.

2. Menjaga Kepercayaan Pelanggan

Salah satu rahasia sukses Warung Madura adalah menjaga kepuasan pelanggan. Kalau puas, pelanggan akan kembali lagi untuk berbelanja. Sekali pelanggan menerima barang yang kondisinya tidak layak, reputasi bisnis taruhannya. Bisnis kelontong ini sudah menjamur dimana-mana sehingga pelanggan yang kapok bisa mencari penggantinya di tempat lain.

3. Barang Lengkap dan Memenuhi Kebutuhan Pelanggan

Jika kita perhatikan, Warung Madura menyediakan produk yang cukup lengkap untuk kebutuhan sehari-hari. Mulai dari makanan ringan, mie instan, minuman kemasan, sabun mandi, deterjen, hingga bumbu dapur.

Memperhatikan kebiasaan pelanggan dalam membeli itu penting untuk mengetahui produk-produk yang cenderung laku dijual. Kalau produk makin cepat habis, perputaran uang makin cepat dan omset makin meningkat.

4. Harga Bersaing

Kita dapat memperoleh harga barang lebih ekonomis dengan belanja langsung di agen. Menurut MR Toshima, sales marketing suatu agen biasanya keliling mencari toko kelontong untuk menawarkan produk mereka. Jika toko kita berada di tepi jalan raya dan sudah memiliki spanduk/plang, mereka akan mampir.

5. Manajemen Stok

Salah satu rahasia pelanggan suka belanja di Warung Madura adalah karena penataan rak yang rapi. Setiap produk disortir menurut jenis barangnya, misalnya produk susu diletakkan sejajar dengan produk susu lainnya. Minuman botol diletakkan di rak yang sejajar dengan minuman botol lainnya. Dengan model penataan ini, Sahabat Wirausaha lebih mudah menemukan barang yang dicari pelanggan.

Sekian informasi mengenai tips buka toko madura agar ramai diserbu pembeli yang dapat kami sampaikan. Semoga informasi di atas bermanfaat dan apakah kamu sudah tertarik untuk mencoba?

Sumber:

UPDATE TERBARU