Tuesday 19th of November 2024
×

Kumpulan Kerajinan Kreatif dari Kresek, Mudah Dibuat dengan Bahan Seadanya!

Kumpulan Kerajinan Kreatif dari Kresek, Mudah Dibuat dengan Bahan Seadanya!

--

Lakukan sampai semua bahan habis. Lekukkan ujung plastik hingga membentuk pola menyerupai kotak dan sisakan lubang di bagian atas untuk memasukkan tisu. Tempat tisu dari bahan daur ulang pun siap digunakan.

3. Tas Tangan


Untuk membuat tas tangan, kalian memerlukan bahan berupa 43 bungkus plastik bekas mie instan goreng dan 60 lembar bungkus plastik bekas mie instan rebus. Alat yang dibutuhkan meliputi gunting, benang, jarum, resleting ukuran 25 cm, dan tali rantai.

Pertama-tama, bentuk bungkus mie menjadi ukuran tertentu, lipat bagian atas dan bawahnya hingga membentuk seperti stik, lalu susun plastik yang sudah dilipat dalam bentuk zigzag.

Selanjutnya, potong plastik bekas lainnya menjadi bagian ujung, lipat hingga membentuk kotak, dan jahit semua anyaman zigzag. Pasang resleting dengan menjahitnya perlahan-lahan, dan tambahkan tali rantai. Setelah selesai, kerajinan dari plastik bekas mie instan siap digunakan sebagai tas tangan.

Baca juga: Tutorial Membuat Kerajinan Robot yang Bisa Berjalan dari Kardus, Sederhana Namun Bisa Jadi Mainan Mahal!

Baca juga: 7 Contoh Patung Dari Sabun Paling Mudah Untuk Dibuat Pemula, Jadi Inspirasi Tugas Kerajinan Di Sekolah

Baca juga: Spoiler Komik The Novel’s Extra (Remake) Chapter 76 : Chae Nayun Suka Dengan Kim Hajin?

4. Tanaman Hias Lidah Mertua dari Plastik Kresek

Untuk membuat tanaman hias lidah mertua dari plastik kresek, kalian memerlukan bahan berupa plastik kresek bekas hijau dan putih ramah lingkungan, gunting, lem tembak, kertas krep, isolasi daun, setrikaan, kawat, sponge untuk bunga hias, dan tisu.

Pertama, gunting plastik hijau hingga membentuk kotak, kemudian potong plastik putih menjadi kecil-kecil dan susun di atas plastik hijau. Setrika tumpukan tersebut hingga bagian putihnya menempel pada plastik hijau, lalu bentuk plastik menjadi mirip lidah mertua dan satukan dua bagian plastik yang sudah dibentuk.

Tempelkan tisu pada kawat menggunakan lem tembak, masukkan ke dalam lidah mertua, dan sisakan kawat yang keluar dari pola untuk dibalut dengan tisu.

Selanjutnya, tempelkan tisu hingga membentuk bulatan di bagian atas dengan isolasi daun dan satukan semua lidah mertua yang telah dibuat. Tempatkan kerajinan plastik ini di pot yang sudah diisi sterofoam tanaman plastik sebagai tanaman hias lidah mertua yang bisa menjadi pajangan di rumah.

Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan, mengenai beberapa kerajinan tangan dari kresek yang bisa kalian buat. Sekian informasi dari kami, semoga bisa bermanfaat dan selamat berkreasi. 

Sumber:

UPDATE TERBARU