Bakomsus Adalah? Jalur Khusus Siswa/i SMK Untuk Daftar Jadi Bintara POLRI
--
ASCOMAXX.com – Pada artikel berikut ini adalah informasi mengenai Bakomsus yang tidak boleh kamu lewatkan. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini agar tidak ketinggalan informasi pentingnya!
Polri telah menyiapkan berbagai jalur masuk menjadi Bintara Polisi, salah satunya adalah Bakomsus. Jalur tersebut diperuntukkan bagi para siswa SMK yang telah lulus dengan berbagai jurusan tertentu.
Baca juga: Status Anak Hamil di Luar Nikah Menurut Islam adalah: Ada Perbedaan Pendapat 2 Ulama Besar
Baca juga: Mide Formatur Adalah? Berikut Pengertian dan Fungsi Tugasnya dalam Sebuah Organisasi
Tentang Bakomsus
Melansir dari berbagai sumber, Bakomsus merupakan singkatan dari Bakat Kompetensi Khusus. Bakomsus menerima calon peserta yang dinilai memiliki kompetensi ataupun keahlian khusus di bidangnya.
Kompetensi tersebut bisa berupa Teknologi Informasi (TI), Laboratorium Forensik, Polisi Perairan, Tenaga Kesehatan, Musik, dan Logistik. Persyaratan yang diperlukan tidak jauh berbeda dengan jalur masuk bintara lainnya.
Peserta lulusan SMK dengan jurusan yang sudah ada pada jalur Bakomsus diwajibkan mendaftar sesuai jalur seleksi tersebut. Misalnya lulusan SMK jurusan Teknik Komputer Jaringan wajib mendaftar di jalur Bakomsus TI, dan seterusnya.