Sunday 20th of April 2025
×

Alasan Jerapah Memiliki Leher Panjang Berikut Habitat, Morfologi, Hingga Fakta Menariknya

Alasan Jerapah Memiliki Leher Panjang Berikut Habitat, Morfologi, Hingga Fakta Menariknya

--

Teori lainnya yang juga muncul adalah leher yang panjang digunakan jerapah jantan untuk menarik perhatian jerapah betina pada musim kawin. Secara umum, jerapah betina memiliki leher yang lebih pendek dari pada jerapah jantan.

Mengenal Hewan Jerapah

Dilansir dari Wonderopolis, panjang leher jerapah dapat mencapai lebih dari 7 kaki atau sekitar 2,1 meter. Pada leher jerapah, terdapat 7 ruas tulang belakang, hal tersebut sama dengan jumlah ruas yang dimiliki leher manusia.


Baca juga: Mengenal Tradisi Kandang Natal, Gambarkan Kelahiran Yesus Lengkap dengan Gua dan Pendukungnya

Baca juga: Mengenal Aliran Abstraksionisme: Ciri, Jenis dan Tokoh Karya Terkenal!

Baca juga: Mengenal Bisnis Franchise Autopilot yang Lagi Rame: Pengertian, Cara Kerja, dan Sistem Pembagian Keuntungannya

Alasan Jerapah Memiliki Leher Panjang

1. Seleksi Alam - Berkelahi

Sejumlah teori menjelaskan mengenai alasan jerapah memiliki leher yang begitu panjang. Beberapa ilmuwan percaya bahwa leher yang dimiliki jerapah karena adanya seleksi alam.

Semakin panjang leher jerapah maka akan semakin tebal juga lehernya. Sehingga besar kemungkinan jerapah tersebut memenangkan pertarungan.

2. Untuk Mendapatkan Makanan yang Lebih Tinggi

Dari segi mendapatkan makanan, jerapah akan berbagi habitat dengan banyak hewan lain yang lebih pendek. Hewan yang pendek akan mengambil makanan pada wilayah yang lebih rendah. Sementara, leher jerapah yang panjang memungkinkan mereka untuk menjangkau makanan dan nutrisi yang tidak dapat dijangkau hewan lainnya.

Leher yang panjang sangat penting bagi jerapah untuk bertahan hidup di habitatnya karena makanan menjadi langka dan kekeringan cukup umum terjadi.

Selain itu, ada juga beberapa ahli yang berpendapat, leher panjang jerapah berfungsi sebagai sistem peringatan dini yang memungkinkan mereka melihat predator yang mendekat.

Akan tetapi, kebanyakan ahli biologi menyatakan teori ini tidak tepat. Karena, jerapah merupakan hewan yang memiliki sangat sedikit predator.

Seru sekali bukan? Ada banyak hewan dan tumbuhan unik lainnya di sekitar kita sehingga jangan pernah berhenti mempelajarinya, ya! Sekian update kali ini yang membahas mengenai jerapah. Semoga membantu ya! 

 

Sumber:

UPDATE TERBARU