Sunday 24th of November 2024
×

Fungsi dan Tujuan Penggunaan Sandi Ambalan Dalam Kegiatan Pramuka, Bisa Jadi Pendidikan Karakter Berpikir Kreatif

Fungsi dan Tujuan Penggunaan Sandi Ambalan Dalam Kegiatan Pramuka, Bisa Jadi Pendidikan Karakter Berpikir Kreatif

--

Mengenal Sandi Ambalan

Sandi ambalan menjadi sebuah kelengkapan dan juga tradisi kehidupan yang ada pada setiap ambalan Pramuka Penegak. Sandi tersebut serupa dengan sebuah kode kehormatan atau ungkapan hati yang merujuk pada sikap positif setiap anggota pramuka Penegak.

Sandi yang dimaksud dibuat oleh anggota Pramuka sendiri, kemudian diusulkan dalam musyawarah ambalan. Nantinya, salah satu usulan yang telah diterima oleh semua anggota lainnya akan dijadikan sebagai sandi ambalan tersebut.


Menurut SK Surat Keputusan (SK) Kwartir Nasional (Kwarnas) Nomor 231 Tahun 2007 pengertian ambalan adalah satuan gerak Pramuka tingkat Penegak, yang didalamnya terdapat sangga dan dipimpin oleh seorang Pradana, dibawah bimbingan Pembina Ambalan. 

Ambalan merupakan suatu bagian dari Gugus Depan (Gudep) Pramuka yang menjadi semacam pangkalan atau tempat untuk menghimpun anggota Pramuka Penegak. Pramuka Penegak adalah mereka yang berusia 16-20 tahun, atau setara dengan SMA dan diatasnya.

Ambalan berasal dari bahasa Jawa, yaitu ambal atau ambal-ambalan, yang artinya berulang-ulang. Ambalan dapat juga diartikan sebagai sekumpulan orang yang tengah melakukan suatu pekerjaan.

Baca juga: Cara Membuat Laporan Kegiatan yang Baik dan Benar, Ikuti Langkah-langkah Berikut Ini Ya

Baca juga: Link Download Modul Ajar RPPH TK B (5-6 Tahun) Semester 2 Kurikulum Merdeka Lengkap Dengan Kegiatannya

Baca juga: Daftar Kegiatan Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo Sehari-hari, Mulai Sholat Tahajjud hingga Barzanji

Fungsi dan Tujuan Sandi Ambalan

1. Pendidikan Karakter

Usia anggota Pramuka Penegak termasuk kelompok remaja yang tengah mencari jati diri. Pada rentang usia inilah perlu mulai ditanamkan sikap-sikap positif supaya bisa terbentuk karakter yang bagus. Melalui sandi yang berisi kode kehormatan tersebut, diharapkan setiap anggota Pramuka Penegak dapat mencontoh dan mengembangkannya menjadi karakter diri.

2. Memicu Perilaku Kreatif

Kalau mengacu pada pengertian di atas, sandi pada ambalan diharapkan mampu menjadi pemicu kreativitas bagi Pramuka Penegak. Sandi yang berfungsi sebagai motto tersebut, diharapkan dapat membentuk keinginan dan menimbulkan hasrat pada Pramuka Penegak untuk melakukannya.

Sumber:

UPDATE TERBARU