Saturday 23rd of November 2024
×

Daftar Franchise Crepes Paling Laris, Banyak Disukai Pasti Cepat Balik Modal!

Daftar Franchise Crepes Paling Laris, Banyak Disukai Pasti Cepat Balik Modal!

--

ASCOMAXX.com - Rangkuman artikel kali ini kami akan memberikan informasi seputar daftar bisnis waralaba Crepes yang bisa jadi pilihan untuk para wirausaha pemula. Untuk kalian yang penasaran, bisa langsung simak ulasan lengkapnya berikut ini. 

Kemitraan atau franchise merupakan bentuk kerjasama bisnis di mana seorang pemilik usaha, yang disebut sebagai "franchisor," memberikan hak kepada pihak lain, yang disebut sebagai "franchisee," untuk mengoperasikan bisnis dengan menggunakan merek dagang dan sistem yang telah ditentukan.


Dalam kemitraan ini, franchisee biasanya membayar biaya awal dan royalti berkala kepada franchisor sebagai imbalan atas hak penggunaan merek dagang dan dukungan dalam menjalankan bisnis. Kemitraan franchise sering digunakan dalam industri makanan cepat saji, ritel, dan berbagai sektor lainnya.

Crepes merupakan salah satu jajanan yang saat ini tengah naik daun dan diminati oleh banyak orang. Jajanan yang satu ini terus mengalami inovasi untuk menjadikannya semakin menarik dan digemari oleh masyarakat. Karena fenomena ini, bisnis waralaba yang berbasis crepes semakin diminati oleh banyak calon pengusaha.

Baca juga: Harga Franchise Golden Lamian Terbaru 2023, Begini Syarat dan Cara Daftar Untuk Menjadi Mitra Bisnisnya

Baca juga: Tips Sukses Bisnis Franchise Bakso Beserta Keuntungan dan Modalnya, Dijamin Laris Manis dan Laku!

Baca juga: Harga Franchise Neko Ice Cream 2023, Perlu Siapkan Modal Segini Ternyata!

Terlebih lagi, bisnis crepes menjadi semakin populer di kalangan mereka yang ingin memulai atau mengembangkan usaha baru di bidang kuliner. Semua ini berkat daya tarik dan fleksibilitas crepes sebagai camilan yang cocok untuk berbagai selera dan kesempatan.

Dengan beragam varian rasa dan topping yang kreatif, bisnis crepes dapat menjadi peluang yang menjanjikan dalam dunia wirausaha. Berikut ini terdapat beberapa daftar franchise crepes yang paling laris dan bisa jadi pilihan untuk kalian yang ingin memulai usaha.

Daftar Franchise Crepes Rekomendasi

1. Royal Crepes

Royal Crepes menawarkan tiga paket usaha yang berbeda. Paket pertama lebih ditujukan untuk konsumen kelas menengah ke bawah, dengan harga crepes mulai dari Rp 2 ribu hingga Rp 3.5 ribu dan 32 varian rasa yang berbeda. Modal investasi untuk paket ini adalah Rp 7 juta dengan potensi keuntungan harian hingga Rp 180 ribu.

Sumber:

UPDATE TERBARU