Tutorial Pose Sikap Pasang Terbuka PSHT, Dapat Digunakan Untuk Ambil Foto Keren
--
Cara Pose Pasang Terbuka PSHT
Dalam PSHT sendiri terdapat beberapa gerakan, salah satunya adalah sikap pasang, yang mana sebagai tahap gerakan melakukan serangan atau menyambut jurus kubu lawan.
Baca juga: Intip Harga Ayam Jago Untuk Ritual Pengesahan Calon Warga PSHT Terbaru 2023
Baca juga: Langkah-Langkah Pembukaan PSHT, Sebuah Gerakan Awal Ketika Sambung yang Memiliki Makna
Sikap pasang dilakukan sebelum menyerang atau menyambut lawan, usahakan selalu dalam keadaan siaga secara mental maupun indra tubuh.
Untuk pasang terbuka sendiri, terlihat dari posisi penempatan bagian tangan serta lengan, yang tidak melindungi tubuh. Pada sikap pasang terbuka, kuda-kuda yang digunakan merupakan variasi tengah belakang sehingga tubuh bagian atas lebih membuka.
Kemudian, posisikan kedua tangan melebar atau sedikit merentang serta tidak jauh berada dari depan dada dengan telapak terbuka. Letak posisi kedua telapak tangan yang membuka yaitu bagian dari dasar upaya melindungi tubuh dengan mengedepankan bagian lain yakni dada.
Untuk mempermudah gerakanmu, berikut adalah link video untuk melakukan pose pasang terbuka PSHT yang baik dan benar: KLIK LIHAT CONTOH DI SINI!