Wednesday 25th of December 2024
×

Tanggapan Eks Penyedik KPK Atas Dugaan Firli Bahuri Dapatkan Dana Korupsi Kementan

Tanggapan Eks Penyedik KPK Atas Dugaan Firli Bahuri Dapatkan Dana Korupsi Kementan

--

ASCOMAXX.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) semakin menjadi sorotan publik dikarenakan sebuah masalah yang menyeret pimpinan. Kasus yang santer dibicarakan adalah kasus pemerasan yang dilakukan oleh ketua KPK.

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantah melakukan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo. Dia juga membantah isu telah menerima uang Rp 1 miliar dalam bentuk dolar Singapura untuk menutup kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian.


Baca juga: Ketua KPK Firli Bahuri Diduga Lakukan Pemerasan Pada SYL, Begini Kata Pakar Hukum

Baca juga: Sepasang Suami Istri Problematik Kembali Beraksi! Baca Becoming the Obsessive Male Lead's Ex-Wife Chapter 16 Bahasa Indonesia,

Baca juga: Baca Manhwa Becoming the Obsessive Male Lead's Ex-Wife Chapter 5 Bahasa Indonesia Irwen Cek Cok Lagi Nih

Mengenai bantahan tersebut, eks penyelidik KPK Aulia Postiera mengaku punya pendapat tersendiri. Dari hasil analisa, dia menduga pemerasan itu benar terjadi.

"Kalau menurut saya ya, saya pribadi, pendapat ya saya yakin itu (dugaan pemerasan) terjadi. Saya sampaikan di forum ini karena ini pendapat, opini saya, kita kan sebagai penyelidik membangun hipotesis, kita biasa analisis," tutur Aulia, 10 Oktober 2023.

Aulia lantas menyinggung soal track record atau rekam jejak Firli Bahuri sejak menjadi Deputi Penindakan hingga menjabat Ketua KPK saat ini.

Dia juga mengatakan bahwa Firli tak terlepas dari berbagai pelanggaran meski telah menduduki jabatan sebagai Ketua KPK. Adapun pelanggaran yang diduga dilakukan Firli salah satunya bertemu dengan pihak berperkara yaitu Lukas Enembe.

Sumber:

UPDATE TERBARU