Thursday 26th of December 2024
×

Harga Tiket Konser Yesung Super Junior di Jakarta Sudah Dijual, Siap-siap War Tiket!

Harga Tiket Konser Yesung Super Junior di Jakarta Sudah Dijual, Siap-siap War Tiket!

--

Berdasarkan visual postingan yang dirilis, tiket untuk konser solo Yesung akan tersedia dalam empat kategori dengan harga berkisar antara Rp1,25 juta hingga Rp2,5 juta.

CAT Sapphire Blue menjadi kategori paling mahal yang dibanderol seharga Rp2,5 juta. Kategori itu sekaligus mendapat area kursi yang paling dekat dan tepat di depan panggung konser.


Kategori berikutnya adalah "CAT E" yang dijual dengan harga Rp2,1 juta, diikuti oleh "CAT L" dengan harga Rp1,7 juta, dan terakhir adalah "CAT F" dengan harga Rp1,25 juta. Kategori-kategori ini akan mengisi kursi secara berurutan ke belakang.

Baca juga: Fantastis! Kekayaan Ahmad Zubir Wako Kota Penuh Capai 27 M, Sewakan Rumah Pribadi Jadi Rumdis

Baca juga: 10 Makna Mimpi Dikejar Penjahat Namun Selamat, Wajib Waspada Sebelum Terlambat

Baca juga: Viral! Reuni Citra Kirana dan Andi Arsyil Malah Kena Rujak Netizen: Jaga Adab Sebagai Istri Muslimah

Jadwal Konser Yesung SUJU di Jakarta

Konser solo Yesung di Jakarta akan diselenggarakan pada tanggal 10 November 2023 di The Kasablanka Hall. Kehadiran vokalis utama Super Junior ini merupakan bagian dari tur konsernya.

Pelantun lagu C.h.a.o.s.m.y.t.h. itu akan membuka turnya ini di Seoul, Korea Selatan pada 21-22 Oktober mendatang. Tur ini juga untuk merayakan perilisan mini album Yesung berjudul Unfading Sense yang dirilis pada 4 Oktober.

Yesung dan member Suju lainnya belum lama ini memang berkunjung ke Jakrta, menggelar konser di Indonesia. Mereka tampil bersama artis SM Entertainment lainnya di acara konser SMTOWN Live 2023 SMCU Palace @Jakarta pada 23 September lalu. Gimana ELF sudah siap duit dan war in tiket?

Sumber:

UPDATE TERBARU