Aturan dan Waktu yang Tepat Minum Susu Prenagen Promil, Intip dan Cek Dosis yang Diperlukan!
--
Dosis atau Aturan Minum Prenagen Promil
Prenagen Esensis Promil tersedia dalam bentuk bubuk yang dapat diseduh dengan air hangat. Aturan minumnya seperti berikut:
- Sediakan 3 sendok makan bubuk susu Prenagen Esensis, masukkan ke dalam gelas ukuran biasa (kurang lebih 180 ml).
- Siapkan air hangat kemudian tuangkan ke dalam gelas dan aduk hingga susu larut.
- Minum susu Prenagen Esensis 2 kali sehari setiap pagi dan sore hari atau sebelum tidur.
- Usahakan untuk menghabiskan satu kotak susu kurang dari sebulan setelah dibuka karena kandungannya akan rusak jika sudah dibuka terlalu lama.
Baca juga: Cara Membuat Surat Izin Praktik Perawat Sesuai dengan Peraturan Pemerintah yang Berlaku
Baca juga: Cara Konsumsi Susu Prenagen Promil, Begini Aturan Minumnya yang Wajib Diperhatikan!
Baca juga: Contoh Surat Izin Praktik Perawat (SIPP) Sesuai Aturan Kementerian Kesehatan yang Baik dan Benar
Aturan dan Waktu yang Tepat Minum Susu Prenagen Promil
Para Ibu disarankan untuk rutin minum susu untuk persiapan kehamilan PRENAGEN esensis sebanyak 2 gelas per hari selama program kehamilan. Susu PRENAGEN esensis dapat diminum kapan saja, baik sebelum atau sesudah makan. Selain itu, manfaat susu PRENAGEN juga tidak akan hilang jika Ibu meminumnya di pagi hari atau malam hari. Tidak ada waktu khusus untuk mengonsumsi susu.
PRENAGEN esensis adalah susu persiapan kehamilan yang mengandung nutrisi lengkap bagi calon ibu. Kandungannya yang lengkap akan memenuhi kebutuhan nutrisi sebelum kehamilan. Manfaat penting dari PRENAGEN esensis adalah menjaga kesehatan reproduksi dan membantu Ibu mempersiapkan kehamilan.