Thursday 19th of December 2024
×

Simak Manfaat Kerokan Untuk Tubuh, Jadi Tren yang Disukai Para Anak Muda di China!

Simak Manfaat Kerokan Untuk Tubuh, Jadi Tren yang Disukai Para Anak Muda di China!

--

Baru - baru ini sebuah akun bernama @huahuacloris memposting saat dirinya dengan memar-memar hasil gua sha, menandai popularitasnya di kalangan remaja. Di China atau Tiongkok sendiri mengenal kerokan dan pijat tradisional dengan sebutan gua sha.

Di Xiaohongshu, tagar #guasha telah disaksikan sebanyak 180 juta kali, dengan berbagai pengguna membagikan pengalaman dan tips menggunakan teknik ini.


Praktek ini dianggap efektif untuk mengurangi kelelahan otot dan menghilangkan racun dalam tubuh. Sebenernya apasih manfaat dari kerokan?

Baca juga: Apa Itu Avkor Istilah Gaul Viral Twitter, Pecinta K-Pop Harus Tau Nih!

Baca juga: Profil dan Biodata Welber Jardim, Lengkap Orang Tua, Karir, Umur, Skill dan Klub Saat ini

Baca juga: Video Viral Penampakan Dancing Lady Serbia Bikin Merinding, Sebaiknya Jangan Dilihat Daripada Menyesal

Manfaat Kerokan

Kerokan dianggap memiliki banyak manfaat kesehatan. Meskipun bukan pengganti pengobatan medis, terapi ini dapat memberikan bantuan bagi beberapa kondisi kesehatan. Beberapa manfaat kesehatan kerokan meliputi:

  1. Meredakan Ketegangan Otot: Kerokan membantu mengurangi ketegangan otot dan meningkatkan sirkulasi darah di area yang dikerok. Ini dapat membantu meredakan rasa pegal dan kaku pada tubuh.

  2. Mengurangi Nyeri Sendi: Kerokan sering digunakan untuk mengatasi masalah nyeri sendi, seperti yang terkait dengan arthritis. Tekanan lembut saat dikerok dapat membantu mengurangi rasa nyeri.

  3. Mengurangi Gejala Flu dan Batuk: Kerokan kadang-kadang digunakan sebagai cara alami untuk mengatasi gejala flu, seperti batuk dan sakit tenggorokan. Ini dilakukan dengan menggosok punggung dan dada dengan minyak kelapa sebelum melakukan kerokan.

  4. Menghilangkan Racun dalam Tubuh: Beberapa orang percaya bahwa kerokan membantu menghilangkan racun dalam tubuh melalui kulit. Ini diyakini dapat membantu meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Sekian ringkasan informasi yang dapat kami sampaikan kepada kalian semua. Semoga artikel ini bisa berguna dan bermanfaat.

Sumber:

UPDATE TERBARU