Thursday 26th of December 2024
×

Perbedaan Miranda Bleaching dan Super Blue Bleaching, Mending Pakai yang Mana?

Perbedaan Miranda Bleaching dan Super Blue Bleaching, Mending Pakai yang Mana?

--

ASCOMAXX.com - Pada artikel kali ini kami akan membagikan informasi terkait dengan perbedaan Miranda Bleaching dan Super Blue Bleaching yang biasanya digunakan sebelum mewarnai rambut. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membagikan informasi terkait dengan perbedaan keduanya.

Meskipun fungsi utamanya untuk melindungi dan mengatur suhu tubuh, rambut juga memiliki nilai estetika dan sosial yang tinggi dalam berbagai budaya di seluruh dunia. Oleh karena itu, perawatan dan gaya rambut yang tepat menjadi perhatian banyak orang untuk menjaga kesehatan dan penampilan rambut.


Mewarnai rambut merupakan salah satu tren fashion yang telah bertahan dari masa lalu hingga saat ini, dan tetap populer di hampir semua kalangan. Dalam beberapa dekade terakhir, semir rambut telah mengalami perkembangan pesat dengan berbagai pilihan warna yang semakin beragam.

Baca juga: Jangan Keseringan! Ini Efek samping Shampo Kelaya Kalau Dipakai Secara Berlebih Buat Rambut dan Kulit Kepala

Baca juga: Tips Memilih Gaya Rambut Pendek untuk Wanita Gemuk Agar Terlihat Kurus, Pahami Hal Berikut Ini

Baca juga: Variasi Model Rambut Undercut Slick Back, Cek Sini Bro! Pilih Model Favoritmu

Tren ini tidak hanya mencakup warna-warna alami seperti pirang, hitam, dan cokelat, tetapi juga warna-warna eksentrik dan berani seperti merah, ungu, biru, dan bahkan warna-warna pastel.

Semakin banyak orang yang mengadopsi warna-warna cerah dalam gaya rambut mereka, sehingga semir rambut telah menjadi salah satu cara ekspresi diri yang paling populer dalam dunia fashion.

Mewarnai rambut juga menjadi tren di kalangan artis, baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Wajar saja, karena rambut memiliki peran yang sangat penting dalam penampilan seseorang.

Mengenal Bleaching Rambut

Bleaching adalah suatu proses kimia yang digunakan untuk menghilangkan atau mencerahkan warna rambut dengan cara mengoksidasi pigmen warnanya.

Terdapat tiga jenis Bleaching, yaitu Chlorine Bleaching yang biasanya mengandung natrium hipoklorit, Oxygen Bleaching yang mengandung hidrogen peroksida atau senyawa peroksida, dan Bleaching powder yang mengandung natrium hipoklorit.

Cara Kerja Bleaching Rambut

Bleaching bekerja dengan menghilangkan warna pada rambut melalui proses oksidasi. Proses ini memecah pigmen warna pada batang rambut, sehingga jika dibiarkan terlalu lama, rambut bisa menjadi hampir putih.

Tetapi rambut yang sudah mengalami Bleaching dengan tingkat oksidasi tinggi seringkali akan memiliki warna kuning, karena pigmen alami pada rambut cenderung berwarna kuning pucat. Untuk mendapatkan rambut berwarna Platinum Blonde, Bleaching diperlukan, karena rambut tidak bisa menjadi sangat terang tanpa proses ini.

Sumber:

UPDATE TERBARU