Friday 20th of December 2024
×

Atlet Kickboxing Andi Jerni Berhasil Bawa Pulang Medali Emas Pada Pra Pekan Olahraga Nasional (Pra PON)

Atlet Kickboxing Andi Jerni Berhasil Bawa Pulang Medali Emas Pada Pra Pekan Olahraga Nasional (Pra PON)

--

ASCOMAXX.com – Nama Atlet Andi Jerni belakangan tengah ramai dibicarakan oleh masyarakat terutama mereka yang memang mengikuti informasi mengenai PON.

Baru-baru ini, atlet yang memiliki nama lengkap Andi Mesyara Jerni Maswara yang merupakan atlet kickboxing asal Sulawesi Selatan, berhasil membawa pulang medali emas pada Pra Pekan Olahraga Nasional (Pra PON) yang digelar di Bogor 2023.


Hal ini lalu membawa Andi Jerni Ke ajang selanjutnya yaitu Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh- Sumut 2024. Yang dimana penyelenggaraan Pra PON Kickboxing Indonesia tersebut diselenggarakan dari tanggal 21-26 Oktober 2023 yang diikuti oleh sejumlah atlet dari seluruh Provinsi se-Indonesia.

Baca juga: Rencana Pemekaran Kabupaten Renah Indojati di Pesisir Selatan yang Wilayahnya Ternyata Lebih Luas Dari Pulau Bali

Baca juga: Daftar 6 Kecamatan yang Masuk Pemekaran Kabupaten Renah Indojati di Pesisir Selatan, Cek Apa Wilayahmu Termasuk

Baca juga: Fakta Nani Hirunkit Aktor Thailand yang Melejit Lewat Serial F4 Thailand: Boys Over Flowers, Ternyata Hobi Travelling!

Tak hanya atlet ia merupakan calon Anggota DPR-RI muda Sulsel dari partai Gerinda. Dalam kompetisi itu ia berhasil mengalahkan Atlet Banten di semifinal dengan selisih Poin 14-4 dan saat di final Andi Jerni Berhasil mengalahkan atlet Lampung dengan Skor 15-5.

Andi Jerni berhasil mengalahkan semua lawan dengan skor selisih 10-0. Andi Jerni Merasa sangat bersyukur karena proses yang ia lewati pun sangat berat.

“Saya masuk Pelatda dua Bulan sebelumnya dan TC, saat TC semua proses yang saya lalui itu berat sekali hingga berderai air mata, keringat dan banyak mengambil waktu, bahkan saya sempat cedera namun saya percaya dengan kerja keras dan yakin badai pasti berlalu pasti hasilnya akan sangat luar biasa jika kita ikhlas dan saya mau berterima kasih juga dengan Ketum KBI jawa barat, Pak Iksan Nurdjamil yang mempercayakan saya untuk turun bertanding, pelatih saya coavh indra, coach aldo, coach yuki dan coach ridwan yang melatih saya setiap hari dengan sabar, pengurus KBI JABAR yaiyu teh lia dan juga teman-teman yang selalu memberi support dan sangat solid, ohiya sama Official saya juga yang selalu mengingatkan untuk tidak makan sembarangan hehe,” ujarnya bangga!

Sumber:

UPDATE TERBARU