Sunday 19th of January 2025
×

Wisata Kampung Kajoetangan Heritage Malang : Lokasi, Harga, dan Jam Operasional

Wisata Kampung Kajoetangan Heritage Malang : Lokasi, Harga, dan Jam Operasional

--

Lokasi dan Rute Wisata Kampung Kajoetangan Heritage Malang

Dari Alun-Alun Tugu Malang menuju Kampoeng Heritage Kajoetangan jaraknya sekitar 1,5 kilometer. Jika kamu datang berkunjung dengan membawa kendaraan pribadi, kamu bisa berjalan ke arah utara menuju Jl. Kahuripan. Lalu keluar di putaran setelah melewati Komando Resor Militer 003. Belok kanan di Jl. Semeru, kemudian belok kiri ke Jl. Bromo. Selanjutnya belok kiri ke Jl. Kawi, 300 meter setelahnya kamu akan tiba di obyek wisata ini.

Harga dan Jam Operasional Wisata Kampung Kajoetangan Heritage Malang

Menurut laman resminya, harga tiket masuk Kampoeng Heritage Kajoetangan mulai dari Rp 10.000 per orang. Biaya ini sudah termasuk peta rute wisata dan postcard bernuansa retro.  Adapun wisata tempo dulu ini dibuka setiap hari, pukul 08.00 - 18.00 WIB.


Baca juga: Viral di Tiktok, Pendaki ini Bagikan Kisah Horror di Gunung Argopuro, Penampakan Hantu Noni Belanda Tertangkap Kamera

Baca juga: Daftar Tarif Layanan Zahra SPA Bali, Siap Manjakan Diri dengan Fasilitas Mewah dan Nyaman!

Baca juga: Fasilitas dan Jam Buka-Tutup Lokasi Wisata Jiro Grapes Garden Palembang, Bebas Petik Anggur dan Melon Langsung Dari Kebunnya

Tips untuk kamu yang ingin berkunjung

  • Tak ada salahnya untuk belajar bahasa daerah yang kamu kunjungi ini agar kamu mudah melakukan komunikasi dengan penduduk lokal.
  • Persiapkan kamera untuk mengabadikan momen liburanmu. Akan tetapi meskipun telah diubah menjadi obyek wisata, kamu tetap harus mematuhi peraturan yang ada. Pastikan meminta izin kepada warga setempat terlebih dahulu sebelum melakukan apapun. Termasuk ketika kamu hendak mengambil gambar.
  • Setiap daerah adat memiliki kepercayaan dan hukum adat yang berbeda. Sebagai pengunjung hargailah tradisi yang ada dan patuhi aturan hukum daerah setempat, baik yang tertulis maupun yang tidak tertulis.
  • Selalu jaga kebersihan dan keindahan objek wisata, jangan membuang sampah sembarangan dan jangan melakukan hal-hal yang dapat merusak fasilitas pada objek wisata.

Usai sudah pembahasan kami mengenai Wisata Kampung Kajoetangan Heritage Malang : Lokasi, Harga, dan Jam Operasional di atas. Tempat tersebut cocok untuk kamu yang ingin isi waktu luang bersama orang terkasih dan keluarga terdekatmu.

Sumber:

UPDATE TERBARU