Wednesday 25th of December 2024
×

Pemeran Surat Cinta Untuk Starla The Series (2022) Hadirnya Orang Baru Dalam Komitmen Starla dan Hema

Pemeran Surat Cinta Untuk Starla The Series (2022) Hadirnya Orang Baru Dalam Komitmen Starla dan Hema

--

Surat Cinta Untuk Starla ini akan segera dirilis pada tanggal 20 Desember tahun 2022. Jadi pastikan kalian untuk mengaktifkan pengingat agar tidak ketinggalan penayangan episode perdananya ya.

Sinopsis Surat Cinta Untuk Starla

Surat Cinta Untuk Starla ini mengisahkan tentang Cintanya masih sama, kita yang dewasa. Setelah 5 tahun bersama, perjalanan cinta Hema dan Starla yang sudah dewasa memasuki babak kehidupan baru!


Sebuah hubungan Starla dan Hema yang telah berjalan selama lima tahun.  Hema saat ini telah memiliki sebuah kantor desain sendiri yang dia beri nama Galaxy.  Kantor desain tersebut menjadi pembuktian bagi Hema agar orang tua Starla yakin bahwa dia layak menjadi pendamping hidupnya.

Di lain pihak, Starla juga kini tumbuh menjadi gadis yang lebih dewasa.  Namun kedewasaan itu membuat Starla mengalami quarter life crisis.  Hema dan Starla pun mulai mempertanyakan kembali hubungan mereka berdua ini.

Baca juga: Nonton Series Mendua (2022) Episode 2, Lengkap dengan Jadwal Tayangnya, Dr. Sekar Selidiki Suaminya

Baca juga: 3 Fakta Menarik Series Mendua (2022), Adaptasi dari Serial Doctor Foster dan Bakal Tayang di 5 Negara

Baca juga: Aplikasi Nonton Donghua Legal dan Gratis 2023, Bisa Nonton Tanpa Login dan 100% Anti Iklan

Daftar Pemain Surat Cinta Untuk Starla

Jefri Nichol sebagai Hema

Caitlin Halderman sebagai Starla

Salshabilla Adriani sebagai Athena

Ricky Cuaca sebagai Romeo

Teuku Ryzki sebagai Kiki

Kevin Royano sebagai Bimo

Meriam Bellina sebagai Gladys

Dian Nitami sebagai Retno

Mathias Muchus sebagai Opa Harjo

Yayu Unru sebagai Kakek Hema

Rianti Cartwright sebagai Bulan

Ramzi sebagai Polisi

Sekian artikel pada kesempatan kali ini yang membahas terkait daftar pemeran dari Surat Cinta Untuk Starla The Series (2022). Semoga artikel kali ini bisa menghibur. Selamat mengikuti kisah serunya!

Sumber:

UPDATE TERBARU