PT. Ghania Berkah Ashiya Milik Happy Asmara Gandeng UB, Kembangkan Inovasi Produk Herbal!
--
ASCOMAXX.com - Pada ulaasan pembahasna dibawah ini kami akan membagikan informasi terkait dengan PT. Ghania Berkah Ashiya yang merupakan milik penyanyi dangdut terkenal Happy Asmara, kini berkolaborasi dengan UB untuk ciptakan produk herbal. Simak selengkapnya dibawah ini.
Penyanyi dangdut Happy Asmara resmi menjalin kerjasama dengan Universitas Brawijaya (UB). Happy Rismanda Hendranata adalah pemilik PT Ghania Berkah Ashiya (GBA), yang memproduksi produk dan merchandise herbal.
Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara UB dengan PT GBA di gedung Rektorat UB, Senin (3/6/2024).
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Direktur Utama PT Ghaniya Berkah Ashiya, Arindi E, dan Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi Universitas Brawijaya, Prof Dr Unti Ludigdo, SE, M.Si, Ak. Menurut Happy, langkah ini menandai dimulainya kerja sama dengan UB.
Baca juga: Profil Biodata Arman Tsarukyan, Bintang MMA Ternama yang Jadi Lawan Islam Makhachev!
Baca juga: Terjerat Narkoba, Kiprah Iptu Sukoyo Kasat Narkoba Polres Blitar Tercoreng! Barang Bukti Capai 13 KG
Wanita asal Kediri ini menjelaskan bahwa dirinya sempat mengalami kegagalan dalam mengelola dan mengembangkan usahanya.
Hal ini dikarenakan kurangnya akses untuk mempresentasikan produknya dengan lebih baik. Pengalaman ini menjadi pelajaran penting baginya, hingga kini ia bekerja sama dengan UB agar unit usahanya dapat terus berkembang.
Ditanya mengenai bidang kerja sama, ia mengatakan bahwa ada beberapa bidang, yaitu perawatan kulit dan tubuh, pengembangan minuman kesehatan, kulit, makanan pendamping diet, kosmetik, dan beberapa produk lainnya.
"Kami berharap ke depan bisa terus berkembang pada produk-produk lain, dan lebih dikenal ke masyarakat luas. Di mana nantinya produk-produk itu bersumber dari produk paten-paten UB, dari penelitian guru-guru besar yang ada, untuk siap dihilirisasi," pungkasnya.
Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi, Profesor Unti Ludigdo, SE, MSi, Ak, menjelaskan bahwa UB memiliki potensi yang besar dalam hal inovasi.
Baca juga: Link Video Viral Ibu dan Anak No Sensor Full Durasi di Telegram, Aksinya Bikin Geram Netizen!